Surat Terakhir : Kamu Lupa
Kamu lupa kita pernah ada. Kamu lupa kita pernah bersikeras untuk menyamakan masa depan yang sewarna. Pernah mengalah demi usia hubungan yang lama. Pernah berjanji untuk berhenti mencari, karena terlalu yakin dengan keselarasan jiwa. Kamu lupa aku selalu punya sandar dan peluk saat kau lelah mengerti kemauan dunia. Kamu lupa, bahwa melupakan tak pernah tak butuh usaha. Kamu lupa bahwa kedatanganmu yang sebentar itu, selalu memutar semua kembali seperti semula. Sehingga aku harus kembali terjatuh di kedalaman rasa yang sama, dan memulainya lagi dari langkah pertama. Kamu lupa memberitahuku cara berhenti memanjakan asa. Aku masih saja ingin ragaku kausanding lagi sebagai pasangannya. Kamu lupa memberiku pintu untuk pergi dari arena. Aku kaubuat harus terus berkelahi dengan logika. Mengapa yang bagimu mudah, bagiku tak ada jalan keluarnya? Kamu lupa aku ini cuma insan. Yang kebetulan mudah mencintai, sulit melepaskan. Apalagi dulu beberapa kali kaubuatku merasa dinomorsatukan. ...